Memilih busana yang lebih terarah, dapat memberi kesan anda
lebih dewasa dan berkarisma. Sesuaikan penampilan dengan profesi serta
kepribadian. Pemilihan
bahan yang tepat serta
paduan warna yang serasi menjadi
dua hal utama yang perlu dipertimbangkan. Sehingga apapun yang
dikenakan tidak hanya membingkai tubuh, tetapi juga memperjelas
kepribadian serta kemapanan yang anda miliki.
Penjiwaan terhadap kenyamanan busana yang dikenakan sangat penting.
Karena, semahal apapun busana anda, jika tidak dibawakan dengan nyaman
maka penampilannya akan terlihat biasa saja. Sebaliknya, meski tidak
mahal, jika busana dikenakan secara nyaman maka penampilannya pun akan
makin memikat. Perhatikan kualitas bahan busana sebelum membeli, karena
busana mencerminkan citra diri yang ingin ditampilkan.
Busana juga diyakini mampu membangkitkan dan menurunkan mood
anda. Sebaiknya, pilih busana dengan warna yang cerah atau jika ingin
tampil polos, jangan ragu melengkapi penampilan dengan aksesoris yang
serasi. Hasilnya, penampilan makin segar dan muda. Pilihlah busana yang
dapat mengoreksi bentuk tubuh anda dan bersikaplah realistis terhadap
ukuran busana anda. Hindari busana dengan ukuran lebih kecil atau lebih
besar dari yang anda butuhkan. Miliki beberapa aksesoris dengan
kualitas prima yang dapat memberi nilai plus pada penampilan anda.
0 komentar:
Posting Komentar